Konsulat Jenderal Republik Indonesia
Indonesian Trade Promotion Center Osaka
ITPC OsakaBerita › Indonesia Tebarkan Pesona Bali di Hiroshima, Jepang

MENU

This is a widget ready area. Add some and they will appear here.

Indonesia Tebarkan Pesona Bali di Hiroshima, Jepang

Hiroshima, 11 Mei 2012 – Direktur Pengembangan Promosi dan Citra, Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional, Pradnyawati, bersama Konsul Jenderal RI untuk Osaka, Ibnu Hadi, serta President Director Mitsukoshi Department Store, Yoshinobu Hirakawa, secara resmi membuka program In-store Promotion “Modern Bali Fair 2012” di Mitsukoshi Department Store, Hiroshima, Jepang, pada 9 Mei 2012. Pameran yang berlangsung selama enam hari ini dimaksudkan untuk memperkenalkan produk, budaya dan kuliner nuansa khas Bali bagi masyarakat Jepang seiring datangnya musim Spring 2012. Mitsukoshi adalah salah satu International Chain Department Store bergengsi di Jepang yang merupakan anak perusahaan dari I-setan Mitsukoshi Holdings. Department store dengan delapan lantai ini memberikan kepercayaan kepada Modern Bali Fair 2012 untuk menampilkan produk-produknya di tempat yang mendapatkan perhatian tinggi dari pengunjung. Tidak mengherankan bila Department Store ini kerap kali mendapat kunjungan sekitar 12-15 ribu orang setiap harinya. Pada kesempatan ini, produk Indonesia yang ditampilkan cukup bervariasi mulai dari produk interior rumah, perhiasan, kerajinan tangan, tas anyaman, tas manik-manik, pakaian batik, kain tenun, hingga kerajinan dari keramik. Para pengusaha yang ikut berpartisipasi adalah Runi Palar, Sumba Art, Toraja Melo, Warung Matahari, Jengala Ceramic, Cici Bag, Ardiyanto Batik, Amenity Design, TokoPalas, Kirana Art Gallery, Ketut Rudy Gallery, Bidadari Gallery, DodyObenk, dan Kirita Selection. Hadir pula kuliner ala Bali dalam bentuk bekal untuk makan siang (lunch bento) dan mampu menyedot minat pengunjung untuk membelinya. Direktur Pengembangan Promosi dan Citra menyampaikan, “Suatu kebanggaan bagi Indonesia mendapatkan kepercayaan dari salah satu Department Store terbaik di Jepang. Kerja sama ini bukan saja mendekatkan konsumen Jepang pada produk Indonesia yang berkualitas, tetapi Jepang juga telah ikut serta mendukung pemberdayaan pengrajin lokal sekaligus membantu melestarikan keterampilan berbasis budaya yang diwariskan secara turun temurun.” Secara khusus President Director Mitsukoshi Department Store juga mengutarakan harapannya agar kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut setiap tahun dan tidak hanya terbatas pada Mitsukoshi Hiroshima, namun juga di cabang-cabang Mitsukoshi lainnya di Jepang. Adapun pihak-pihak yang turut serta berpartisipasi pada Modern Bali Fair 2012 adalahASEAN-Japan Centre, Garuda Indonesia, Bank Nasional Indonesia, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta Indonesian Trade Promotion Center Osaka, Jepang. Acara pembukaan pameran tersebut ditutup oleh penampilan grup penari tradisional Bali yang diorganisir oleh KJRI Osaka. Sumber: Indonesian Trade Promotion Center Osaka, disunting oleh Pusat Humas Kementerian Perdagangan.
filed under: