ITPC Osaka berpartisipasi dalam pameran International Fashion Fair – Japan Fashion Week yang diselenggarakan pada tanggal 22-24 Juli 2015 di West Exhibition Hall, Tokyo Big Sight. Pameran ini merupakan salah satu ajang pameran produk apparel di Jepang dan penyelenggaraan tahun ini adalah yang ke-32 kalinya. 420 perusahaan/ designer ikut berpartisipasi pada pameran ini. 83 exhibitors berasal dari luar negeri dan 337 exhibitors dari Jepang. Sementara itu total pengunjung selama 3 hari penyelenggaraan sebanyak 14,254 buyers.
